Tuesday, May 17, 2011

Jurnalisme Investigasi: Detektif Autodidak

Investigasi jurnalisme, apa maksud dari investigasi jurnalisme? Apa yang terbayang dipikiran anda? Pastinya ketika kita mendengar kata investigasi maka pastinya kita berpikir tentang penyelidikan, detektif.

Ya sedikitnya benar pemikiran tentang itu. Investigasi adalah pencarian kebenaran atas suatu permasalahan secara mendalam. Dalam jurnalisme, investigasi dilakukan untuk mendapatkan kebenaran atas suatu isu atau pemberitaan. Contohnya dapt kita lihat di acara – acara berita nasioal kita, para investigator mencari berbagai sumber dan mencoba untuk lebih dalam mengorek informasi. Yang relevan biasanya para invertigator menggunakan kamera tersebunyi, atau menyamar. Sangat seru memang, tetapi resikonya sangat tinggi.

Jurnalisme invertigasi sudah merambah dunia internet, tetapi dalam konteks yang agak berbeda. Muncul situs – situs seperti vivanews.com, okezone.com, kompas.com, detik.com dan situs – situs lainnya yang bertujuan untuk menepis isu – isu di dunia internet. Isu – isu banyak beredar dari situs jejaring sosial seperti facebook, twitter, kaskus. Tetapi situs – situs berita belum cukup menepis isu – isu yang beredar, jejaring sosial masih lebih kuat pengaruhnya. Maka kita sebagai masyarakat berwawasan harus kritis dalam mencermati suatu isu yang ada, jangan mudah terbawa pemberitaan yang belum jelas kebenarannya, kita harus bisa memanfaatkan situs berita yang ada dan dapat dipercaya.




Kesimpulannya investigasi jurnalistik adalah kegiatan mencari suatu berita dari berbagai sumber untuk memperoleh kebenaran yang sebenar – benarnya.

No comments:

Post a Comment